Layang Silaturahmi
Definisi Silaturahmi
Silaturrahmi adalah istilah yang cukup akrab dan popular di dalam pergaulan umat Islam sehari-hari, namun pada hakekatnya istilah tersebut merupakan bentukan dari bahasa Arab dari kata silaturrahim,dan istilah silaturrahim ini berasal dari dua kata yakni : Shilah yang berarti hubungan atau sambungan dan rahim yang memiliki arti peranakan.
Silaturahmi adalah tradisi saling mengunjungi atau berkunjung kepada saudara, kerabat, atau sahabat agar hubungan kekeluargaan, kekerabatan, dan persahabatan tidak terputus. Arti Silaturahmi (baca silaturahim ) secara umum adalah : Menghubungkan tali kekerabatan, atau menghubungkan kasih sayang dengan cara saling berkunjung terutama terhadap saudara atau anggota keluarga sendiri bahkan terhadap tetangga atau saudara seiman.
Menurut Ibnu Manzhur, “Shilaturrahim merupakan kiasan tentang berbuat baik kepada kerabat yang ada hubungan nasab maupun perkawinan, bersikap sayang dan santun kepada mereka, memperhatikan kondisi mereka, meskipun mereka jauh atau menyakiti. Qath’ur rahim adalah lawan katanya. Seolah-olah dengan berbuat baik kepada mereka hubungan kekerabatan, perkawinan, dan hubungan sah telah terjalin.”
Langsung saja berikut adalah contoh desain layang Silaturahmi.
Pada dasarnya membuat desain itu mudah yang susah ada "IDE", mencari dan menemukan ide cukuplah sulit. Kesulitan mencari ide dialami oleh banyak desainer, cara paling jitu selama ini untuk mencari ide yaitu jalan-jalan sebentar, entah hanya di luar rumah, halaman rumah, sambil membayangkan apa yang sedang kita cari. Alam bawah sadar kita akan mecari apa yang kita butuhkan.
So, demikianlah contoh desain layang Silaturahmi, semoga mampu memberikan inspirasi bagi kalian. Sampai jumpa dengan tutorial selanjutnya, sekian dulu dari saya bila ada pertanyaan silahkan tinggalkan di kolom komentar. Terimakasih
0 Komentar untuk "Desain Layang Silaturahmi Bahasa Jawa Jadul"
terimakasih telah berkomentar..